Polres Trenggalek – Untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat Polsek Bendungan Polres Trenggalek meningkatkan patroli pada tempat wisata.minggu (20/1/19)
Seperti patroli pada Minggu kali ini personil polsek Bendungan Polres Trenggalek melaksanakan patroli rutin pada tempat wisata di desa wisata Dilem Wilis desa Dompyong Kecamatan Bendungan Kabupaten Trenggalek.
Kali ini petugas jaga melaksanakan patroli dialogis di sekitar daerah wisata guna memberikan pesan kamtibmas di sekitar daerah wisata sehingga masyarakat bisa melindungi dari aksi kriminalitas. Pada saat itu juga unit Patroli memberikan pesan dan himbauan pada saat ada sekelompok anak-anak muda yang sedang berkumpul di area parkir wisata Dilem wilis tersebut ,
“agar senantiasa pengunjung selalu menjaga dan waspadai tingal kejahatan tehadap motor yang di parkir , “pesan nya
Di tempat terpisah Kapolsek AKP Sukeni ” mengatakan bahwa patroli sebagai bentuk pelayanan yang terbaik kepada warga masyarakat yang ada di wilayah hukum Polsek Bendungan Sehingga dalam pelaksanaan tugas setiap saat harus dilaksanakan patroli ini merupakan tanggung jawab tugas sebagai angota polri ” pungkasnya