Polrestrenggalek.com
Polres Trenggalek

Satlantas Polres Trenggalek Raih Predikat Terbaik Dakgar ETLE Tingkat Polda Jatim

Polres Trenggalek – Jajaran Satlantas Polres Trenggalek lagi-lagi meraih penghargaan. Penghargaan dari Dirlantas Polda Jatim Kombes Pol Komarudin, S.I.K., M.M. ini diserahkan bersamaan dengan digelarnya Monitoring Evaluasi Data Dakgar Lantas di Gedung Patuh Polda Jatim. Senin, (30/4).

Penghargaan tersebut diberikan atas preastasi Satlantas Polres Trenggalek sebagai peringkat II dalam kegiatan penindakan pelanggaran lalu lintas berbasis elektronik menggunakan ETLE Statis dan ETLE Mobile, Dakgar 7 potensial Laka lantas serta teguran presisi pada penerapan sistem potensial point target (SPPT) TW I Tahun 2024, kategori surat konfirmasi yang terkirim zona C.

Menanggapi hal tersebut, Kapolres Trenggalek AKBP Gathut Bowo Supriyono, S.H., S.I.K., M.Si. melalui Kasatlantas AKP Mulyani, S.E., M.Si. menuturkan, penghargaan tersebut merupakan hasil kerja keras seluruh anggota Satlantas Polres Trenggalek.

“Alhamdulillah, kita semua bersyukur atas penghargaan yang telah diterima. Ini membuktikan bahwa meskipun Trenggalek berada di ujung selatan Jawa Timur, soal prestasi bisa diadu dengan kabupaten atau kota yang lain.” Ungkapnya.

Pihaknya memberikan apresiasi dan mengucapkan terima kasih atas dedikasi dan integritas seluruh jajarannya yang tanpa lelah terus bekerja keras mewujudkan Kamseltibcarlantas yang kondusif. Baik melalui edukasi maupun penindakan pelanggaran secara profesional.

“Jangan hanya berhenti disini. Terus kembangkan potensi diri. Jadikan penghargaan ini sebagai motivasi dan semangat untuk terus memberikan yang terbaik untuk masyarakat, bangsa dan negara.” Pungkasnya.